Kali ini akan diuraikan yaitu olahan daging cincang dan
telur, resep olahan daging cincang ini rendah lemak sangat cocok untuk kamu
yang menjalankan program diet tentunya. Daging tanpa lemak biasanya akan lebih
mahal daripada daging biasanya.
Daging ini mengandung zat gizi yang diperlukan tubuh
diantaranya protein, lemak jenuh, vitamin D, vitamin B kompleks, Seng dan asam lemak
omega.
sumber : solopos.com |
Bahan bahan untuk membuat daging cincang dan telur :
Ø
¼ kg daging giling
Ø
5 butir telur ayam
Ø
2 lembar daun selada
Ø
1 buah tomat kemudian diiris-iris
Ø
5 batang buncis lalu dipotong dan direbus
Ø
½ wortel yang dipotong dan direbus
Ø
½ bawang Bombay kemudian dicincang halus
Ø
½ sdt kecap Inggris
Ø
Lada putih secukupnya
Ø
2 sdm margarin
Ø
1 sdm penyedap
Ø
Garam secukupnya saja
Cara Membuatnya yaitu :
- Aduk kemudian campurkan 1 butir telur ayam dengan daging yang sudah dicincang dan irisan daun bawang Bombay. Lalu tambahkan garam serta lada secukupnya.
- Siapkan panci atau wajan, lalu rebus telur lalu buang kulitnya, Balut telur dengan adonan daging tadi kemudian goring telur tersebut yang sudah dibalur adonan daging sampai matang.
- Buncis, wortel ditumis, lalu angkat dan tiriskan.
- Margarin dipanaskan, lalu masukan 2 sdm air dan diaduk. Kemudian campur dengan penyedap rasa dan diaduk sampai mendidih.
- Telur yang sudah matang tersebut lalu dibelah menjadi 2 bagian, kemudian siram dengan kecap Inggris dan saus margarin.
- Kemudian tambahkan selada, wortel, tomat dan buncis.
Dan sekarang olahan daging cincang dan telur telah siap
disajikan dan dinikmati, selamat mencoba.
0 Response to "Olahan Daging Cincang dan Telur Dijamin Enak"
Posting Komentar